Explant Sterilization Technique Castanopsis argentea (Blume) A.DC. with the addition of Ascorbic Acid and Sodium Hypochlorite (NaOCl) In Vitro

Isi Artikel Utama

Syifara Chika
Lily Ismaini
Dian Triastari Armanda

Abstrak

Castanopsis argentea (Blume) A.DC. mempunyai nama lokal saninten. Tumbuhan ini termasuk salah satu tumbuhan berkayu yang mempunyai potensi untuk dikembangkan karena bermanfaat bagi satwa liar untuk bersarang, dan digunakan dalam kegiatan reboisasi lahan. Biji tumbuhan ini dapat dimanfaatkan untuk bahan makanan dengan direbus dan dibakar. Banyaknya manfaat tumbuhan ini menjadikan harus ada upaya pelestarian agar tidak punah. Akan tetapi proses perbanyakannya membutuhkan waktu yang lama sehingga harus menggunakan teknik perbanyakan melalui kultur jaringan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui teknik sterilisasi terbaik dalam kultur C. argentea secara in vitro. Telah dilakukan delapan metode sterilisasi eksplan pada penelitian ini. Metode 1-4 dilakukan tanpa perendaman asam askorbat, sedangkan metode 5-8 dilakukan penambahan asam askorbat. Berdasarkan hasil pengamatan, diketahui bahwa sterilisasi terbaik adalah pada metode ke-8 karena tingkat kontaminasi dan browning yang lebih rendah dari metode lainnya yaitu pada hari kelima setelah penanaman hanya sebesar 20%. Metode ke-8 adalah sterilisasi bertingkat. Pada sterilisasi bertingkat, eksplan secara bertahap direndam dalam kadar NaOCl 10%, NaOCl 20% dan NaOCl 30% secara berturut-turut. Sterilisasi bertingkat adalah metode sterilisasi yang paling efektif untuk mengurangi kontaminasi dan browning. Pada reaksi pencoklatan (browning) secara enzimatis, asam askorbat berperan sebagai antioksidan dan mengurangi kontaminasi. Kombinasi zat sterilan, waktu, urutan, dan cara perendaman mempengaruhi sterilitas eksplan.

Rincian Artikel

Bagaimana cara mengutip
Chika, S., Ismaini, L., & Armanda, D. T. (2022). Explant Sterilization Technique Castanopsis argentea (Blume) A.DC. with the addition of Ascorbic Acid and Sodium Hypochlorite (NaOCl) In Vitro. Berkala Ilmiah Biologi, 13(2), 32-41. https://doi.org/10.22146/bib.v13i2.4692
Bagian
Articles