Perencanaan Pembangunan Penyulang Baru Wirobrajan 07 (WBN07) sebagai Pemecah Beban Lebih (Overload) Penyulang Wirobrajan 01 (WBN01) di PT PLN (Persero) UP3 Yogyakarta

https://doi.org/10.22146/juliet.v5i2.87105

Astri Sumartopo(1), Yuris Mulya Saputra(2*)

(1) Departemen Teknik Elektro dan Informatika, Universitas Gadjah Mada
(2) Departemen Teknik Elektro dan Informatika, Universitas Gadjah Mada
(*) Corresponding Author

Abstract


Peningkatan konsumsi energi listrik dapat mengakibatkan peningkatan nilai arus beban sebuah penyulang. Pada bulan Januari 2023, penyulang WBN01 memiliki nilai arus beban maksimal sebesar 345 A di mana telah melebihi standar yang disarankan PT PLN (Persero) yaitu 250 A. Standar tersebut bertujuan untuk menjaga kualitas sistem tenaga listrik, yaitu operasi manuver jaringan, jatuh tegangan, susut daya, lifetime transformator, dan kerusakan konduktor. Solusi untuk mengatasi overload penyulang WBN01 yang diperkenalkan dalam penelitian ini yaitu merencanakan pembangunan penyulang baru WBN07 untuk memecah beban penyulang WBN01 dengan metode simulasi menggunakan software ETAP 12.6 dan perhitungan matematis. Selanjutnya, dilakukan analisis operasi manuver jaringan, jatuh tegangan, susut daya, susut energi, dan kerugian ekonomis penyulang WBN01. Penelitian ini menunjukkan bahwa penyulang WBN01 dapat menerima pelimpahan beban dari penyulang lain yang semula sebesar ± 63 A menjadi ± 139 A setelah pemecahan beban. Selain itu, berdasarkan hasil simulasi penyulang WBN01 mengalami penurunan nilai jatuh tegangan sebesar 0,056 kV, susut daya sebesar 37,5 kW, serta susut energi sebesar 24.558,12 kWh dan berdasarkan hasil perhitungan matematis nilai jatuh tegangan penyulang WBN01 turun sebesar 0,019 kV, susut daya sebesar 22,345 kW, dan susut energi sebesar 15.068,306 kWh. Penurunan tersebut meningkatkan besarnya rupiah yang dapat disimpan yaitu Rp41.737.261,683/bulan berdasarkan hasil simulasi atau Rp25.609.038,096/bulan berdasarkan hasil perhitungan matematis.

Full Text:

PDF


References

D. R. Syahputra, Buku Ajar Transmisi dan Distribusi Tenaga Listrik. Yogyakarta: LP3M UMY Yogyakarta, 2017. doi: 10.1016/0024-6301(95)94318-s.

F. D. Safitri and H. Ananta, “Simulasi Penempatan Transformator Pada Jaringan Distribusi Berdasarkan Jatuh Tegangan Menggunakan Etap Power Station 12.6.0,” J. Edukasi Elektro, vol. 4, no. 1, pp. 12–24, 2020, doi: 10.21831/jee.v4i1.29315.

M. A. Sobikin and H. Ananta, “Analisis Drop Tegangan dan Manuver Jaringan pada Penyulang SGN11 dan Penyulang SGN14 Menggunakan Software ETAP 16.0.0,” Cyclotron, vol. 5, no. 1, 2022, doi: 10.30651/cl.v5i1.10638.

B. Winardi, H. Winarno, and K. R. Aditama, “Perbaikan Losses Dan Drop Tegangan Pwi 9 Dengan Pelimpahan Beban Ke Penyulang Baru Pwi 11 Di Pt Pln (Persero) Area Semarang,” Transmisi, vol. 18, no. 2, pp. 1–5, 2016.

A. Jamaah, “Analisa Beban Section untuk Menentukan Alternatif Manuver Jaringan Distribusi 20 kV Penyulang BRG-3 PT PLN (Persero) Unit Layanan Salatiga,” JTET (Jurnal Tek. Elektro Ter., vol. 2, no. 3, pp. 159–173, 2013, [Online]. Available: https://jurnal.polines.ac.id/index.php/jtet/article/view/46%0Ahttps://jurnal.polines.ac.id/index.php/jtet/article/download/46/46

N. Hidayah and A. Budi Muljono, “Analisis Manuver Jaringan Terhadap Keandalan Kontinuitas Penyaluran Tenaga Listrik Penyulang di Area Ampenan [Analysis of Network Maneuvers Toward Continuity Reliability of Feeders Electric Power Transmission in Ampenan Area],” vol. 3, no. 1, pp. 109–115, 2014.

F. Hermanto and T. Sukmadi, “Analisis Jatuh Tegangan Dan Arus Hubung Singkat Pada Jaringan Tegangan Menengah Pt Rum,” Transient, vol. 2, no. 2302–9927, p. 8, 2013, [Online]. Available: https://ejournal3.undip.ac.id/index.php/transient/article/view/4300

D. A. Putra and R. Mukhaiyar, “Monitoring Daya Listrik Secara Real Time,” vol. 8, no. 2, p. 9, 2020.

A. Saadah, M. I. Arsyad, and Junaidi, “Studi Perencanaan Pembangunan Penyulang Baru Untuk Pembagian Beban Penyulang SAHANG 1 Dan RAYA 17 PT PLN (Persero) ULP Siantan,” vol. 2, no. No 1, p. 14, 2020, [Online]. Available: https://jurnal.untan.ac.id/index.php/jteuntan/article/view/43319

W. B. E. P. Daya, Asmar, and T. Hendrawan, “Analisa Pecah Beban Penyulang KB5 di PLN Rayon Koba untuk Perbaikan Tegangan dan Susut,” Pros. Semin. Nas. Penelit. Pengabdi. Pada Masy., vol. 3, p. 5, 2017.

H. Eko, “Reduksi Drop Voltage Penyulang JPR05 dan JPR10 dengan Pembangunan Penyulang Baru,” 2020, [Online]. Available: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/18833

F. D. Prasetyo, “Analisa Perbaikan Losses dan Jatuh Tegangan Penyulang PTI 12 dengan Pelimpahan Beban ke Penyulang Baru PTI 17 menggunakan ETAP 12.6 di Rayon Juwana,” 2019, [Online]. Available: http://repository.unissula.ac.id/id/eprint/16215



DOI: https://doi.org/10.22146/juliet.v5i2.87105

Article Metrics

Abstract views : 358 | views : 236

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


SINTA 4 accredited based on Decree of the Minister of Research, Technology and Higher Education, Republic of Indonesia Number 225/E/KPT/2022, Vol. 2 No. 1 (2020) - Vol. 6 No. 1 (2025)

e-ISSN: 2746-2536