Analisis Harga Tanah di Sekitar Perumahan di Kecamatan Pati Tahun 2021

https://doi.org/10.22146/jgise.81616

Prijono Nugroho Djojomartono(1*), Djurdjani Djurdjani(2), Rayhan Bagus Pratama(3)

(1) Universitas Gadjah Mada (UGM)
(2) Universitas Gadjah Mada
(3) Universitas Gadjah Mada
(*) Corresponding Author

Abstract


Kecamatan Pati adalah kecamatan yang mengalami tingkat kenaikan pertumbuhan penduduk dan laju perkonomian yang cukup tinggi di Kabupaten Pati. Hal ini terutama disebabkan wilayah tersebut merupakan pusat kota di Kabupaten Pati. Beberapa pengembang perumahan memanfaatkan peluang tersebut dengan membangun kawasan perumahan.  Hal ini telah memicu terjadinya kenaikan harga tanah, sebagai konskuensi dari munculnya kegiatan-kegiatan ekonomi baru. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui bagaimana pembangunan perumahan tersebut mempengaruhi harga tanah di sekitarnya.  Dengan menggunakan data transaksi jual beli tanah tahun 2021 akan coba dibuat peta zona nilai tanah dan peta kontur tanah yang melingkupi kawasan-kawasan perumahan yang ada.  Analisis estimasi nilai tanah digunakan regresi linear berganda menggunakan model log linear. Variabel penentu nilai tanah yang dipakai meliputi penggunaan lahan bidang tanah, luas tanah, lebar jalan depan bidang tanah, jarak bidang tanah ke pusat pemerintahan, jarak bidang tanah ke pusat pendidikan, jarak bidang tanah ke pusat perbelanjaan, dan jenis jalan yang ada di depan bidang tanah tesebut. Pengujian model yang dilakukan menggunakan uji kriteria apriori ekonomi, uji statistik (uji determinasi (R2) dan uji t, dan uji kriteria ekonometrika (uji multikolinearitas).  Dari peta zona nilai tanah dan peta kontur nilai tanah yang dihasilkan kemudian dikaji bagaimana pola dan besar pengaruh kawasan perumahan terhadap harga tanah di Kecamatan Pati. Hasil dari kontrol tes yaitu nilai COV (Coeficient of variance) model sebesar 6.81 % yang masih dalam batas toleransi dibawah 10% dan nilai PRD (Price Related Differencial) model sebesar 1.000046 yang juga masih dalam batas toleransi antara 0.98 hingga 1.03 sehingga dapat disimpulkan tingkat akurasi dan keseragaman hasil prediksi model nilai tanah yang terbentuk layak digunakan di Kecamatan Pati. Dengan demikian peta zona nilai tanah dan peta kontur nilai tanah dapat merepresentasikan harga tanah di Kecamatan Pati tahun 2021.  Dari analisis secara visual ternyata bahwa adanya kawasan perumahan berpengaruh terhadap harga tanah di sekitarnya.  Namun demikian pengaruh harga tanah tidak berifat konsentris terhadap pusat perumahan.

Keywords


land value, land value zone, average indication value (NIR), multiple linear regression, log linear model

Full Text:

PDF


References

Agus, A. P., Sari, S. S., & Yulianandha, M. A. (2019). Pemetaan Zona Nilai Tanah Menggunakan Metode Analitical Heirarchy Process (AHP). Pemetaan Zona Nilai Tanah Mengunakan Metode Analitical Heirarchy Process (Ahp), 1–26.

Al-Vatia, T. V. dan Djojomartono, P. N. (2019). Analysis of the Effect of Land Use Planning and Land Value in Gamping Subdistrict, Sleman, D.I Yogyakarta from 2013 to 2018. Journal of Geospatial Information Science and Engineering Vol. 2 No. 2 (2019), pp. 245 – 254. https://doi.org/10.22146/jgise.51076

Aristalindra, F., Santosa, P. B., Diyono, Subaryono. (2020). Evaluasi Pemanfaatan Citra Tegak Satelit Resolusi Tinggi untuk Percepatan Pembuatan Peta Blok Pajak Bumi dan Bangunan (PBB-P2) secara Partisipatif di Desa Triharjo, Kabupaten Bantul, DIY. Journal of Geospatial Information Science and Engineering Vol. 3 No. 1 (2020), pp. 20 – 27. https://doi.org/10.22146/jgise.55788

Astrisele, A dan Santosa, P. B. (2019). Estimating Land Value Change Post Land Consolidation of Gadingsari Village, Bantul Regency, Special Region of Yogyakarta, Indonesia. Journal of Geospatial Information Science and Engineering Vol. 2 No. 2 (2019), pp. 195 – 205. https://doi.org/10.22146/jgise.51309

ATR/BPN, D. P. T. dan P. P. K. (2021). Petunjuk Teknis Penilaian Tanah dan Ekonomi Pertanahan. Kementerian ATR/BPN.

Badan Pusat Statistik. (2020). Proyeksi Penduduk Kabupaten Pati Menurut Kecamatan dan Jenis Kelamin. BPS Kabupaten Pati.

Chin, W. W. (1998). Modern Methods for Business Research. Psychology Press. https://books.google.co.id/books?hl=id&lr=&id=EDZ5AgAAQBAJ&oi=fnd&pg=PA295&dq=Chin,+W.W.1998.The+Partial+Least+Squares+Approach+to+Structural+Equation+Modeling.+Modern+Methods+for+Business+Research.+295:295-336.&ots=49uI_pu-jk&sig=VsniGUpxopRgS_NbLiV9ELDr

Deviantari, U. W. (2016). Penggunaan Model Regresi Linier Berganda Untuk Mengetahui Pengaruh Pembangunan Lippo Plaza Terhadap Nilai Tanah (Studi Kasus : Lippo Plaza, Kec. Kaliwates, Kab. Jember). 166–173.

Harjanto, B., & Hidayati, W. (2014). Konsep Dasar Penilaian Properti Edisi Kedua (2nd ed.). BPFE- Yogyakarta.

Harlan, J. (2018). Analisis Regresi Linear. In Journal of Chemical Information and Modeling (Vol. 53, Issue 9).

MAPPI. (2018). Kode Etik Penilai Indonesia dan Standar Penilaian Indonesia Edisi VII-2018.

Menteri Keuangan Indonesia. (2018). Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Tentang Pedoman Penilaian Pajak Bumi Dan Bangunan Perdesaan Dan Perkotaan. 1–50.

Putri, E. P., Budisusanto, Y., Wahyu D, U., & Dediyono, A. (2016). Studi Zona Nilai Tanah di Sekitar Lokasi Pembangunan Pelabuhan Internasional Kalimireng. Jurnal Teknik ITS, 5(2). https://doi.org/10.12962/j23373539.v5i2.17182

Radiansyah, M. (2016). “Analisis Persepsi Masyarakat Muslim Terhadap Penggunaan Alat Pembayaran Non Tunai Di Kota Medan.” AT-TAWASSUTH: Jurnal Ekonomi Islam, 1(1), 125–151. http://jurnal.uinsu.ac.id/index.php/tawassuth/article/view/366

Santoso, G. F., Suprayogi, A., & Sasmito, B. (2014). Pembuatan Peta Zona Nilai Tanah Untuk Menentukan Nilai Objek Pajak Berdasarkan Harga Pasar Menggunakan Aplikasi SIG. Jurnal Geodesi Undip, 3(April), 28–43.

Saputro, W. E., Subiyanto, S., & Sasmito, B. (2019). Pembuatan Peta Zona Nilai Tanah Untuk Menentukan Nilai Indikasi Rata-Rata (Nir) Harga Pasar Menggunakan Sistem Informasi Geografis Di Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang (Studi Kasus :Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang). 8(1), 278–287.

Sihotang, S. F. (2020). Analisis Model Log Linier Tiga Dimensi Untuk Data. 6(1), 62–69.

Surat Edaran Direktorat Jendral Pajak Nomor :SE-55/PJ.6/1999, (1999).



DOI: https://doi.org/10.22146/jgise.81616

Article Metrics

Abstract views : 874 | views : 1063

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Journal of Geospatial Information Science and Engineering (JGISE) ISSN: 2623-1182 (Online) Email: jgise.ft@ugm.ac.id The Contents of this website is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.