Identifikasi dan Penilaian Visual Tanaman Hias di Kawasan Gembira Loka Yogyakarta

https://doi.org/10.22146/veg.1390

Septiana Purwanti, Dody Kastono, Siti Nurul Rofiqo Irwan(1*)

(1) 
(*) Corresponding Author

Abstract


Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi dan inventarisasi tanaman hias di kawasan Kebun Binatang Gembira Loka Yogyakarta, melakukan penilaian visual tanaman hias di kawasan Kebun Binatang Gembira Loka Yogyakarta, dan memberikan rekomendasi pengembangan Kebun Binatang Gembira Loka Yogyakarta. Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Binatang Gembira Loka Yogyakarta, pada bulan September-Desember 2010, dengan menggunakan metode  transect line, kemudian dilanjutkan dengan metode survei. Dari inventarisasi yang dilakukan, didapatkan 44 jenis tanaman yang terdiri atas 24 jenis pohon, 7 jenis perdu, 5 jenis semak, serta 8 jenis penutup tanah dan rumput. Hasil identifikasi karakter fisik dan hortikultura menunjukkan bahwa tanaman hias di Gembira Loka sesuai untuk ditanam di Gembira Loka. Berdasarkan kuisioner yang disebarkan, keindahan lingkungan di Gembira Loka memiliki rata-rata nilai 3 (biasa saja), begitu juga dengan keindahan tanamannya sehingga dibutuhkan pemeliharaan yang intensif supaya keindahannya meningkat. Tempat yang menimbulkan aroma tidak sedap dari kandang hewan (seperti pada titik pengamatan 13), perlu ditambahkan tanaman yang memiliki kelebihan pada aroma sehingga dapat menyamarkan aroma tidak sedap dari kandang hewan.





DOI: https://doi.org/10.22146/veg.1390

Article Metrics

Abstract views : 2078 | views : 3967

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)



VEGETALIKA journal indexed by: 

 

       

  

View My Stats