Pengembangan konsep comprehensive life style intervention pada tatanan sekolah melalui program: gerakan jajan sehat (GJS) di SD Negeri 01 Baruga Kota Kendari

https://doi.org/10.22146/bkm.37664

Nurhijrianti Akib(1*)

(1) Program Studi S2 Ilmu Kesehatan Masyarakat Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada
(*) Corresponding Author

Abstract


Jajan merupakan perilaku yang seringkali dikakukan oleh siswa sekolah dasar, yang dapat menimbulkan masalah apabila tidak memperhatikan mutu gizi, kebersihan, dan keamanan bahan pangan. Berdasarkan sampling dan uji laboratorium terhadap 10.429 sampel jajanan yang diambil dari 144 Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah di 31 provinsi di seluruh Indonesia yang dilakukan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pada tahun 2014 tercatat bahwa 2.484 (23,8%) dari sampel jajanan tersebut tidak memenuhi syarat, disebabkan  karena kandungan bahan tambahan yang berbahaya. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengembangkan program : Gerakan Jajan Sehat (GJS) di SD Negeri 01 Baruga Kota Kendari yang diadopsi dari Konsep Comprehensive Life Style Intervention dari Ottawa Charter. Adapun program intervensi yang dikembangkan berdasarkan 5 dimensi Comprehensive Life Style Intervention pada tatanan sekolah yaitu : 1) Penerapan kebijakan kesehatan dengan aturan pelarang penjualan makanan tidak sehat dan menjual makanan yang sehat di sekolah, 2) Reorientasi pelayanan kesehatan yaitu dengan melakukan pengukuran BMI (Body Mass Index) dan pemeriksaan kesehatan, 3) Membangun lingkungan yang dapat mendukung kesehatan yaitu dengan pendidikan kesehatan pada staff sekolah, guru, dan orang tua serta penyediaan makanan yang sehat, 4) Penguatan aksi di komunitas, yaitu dengan mengintegrasikan perilaku sehat di rumah dan di sekolah, serta mengadakan kompetisi jajan sehat pada level individu di dalam kelas, 5) Mengembangkan keterampilan personal yaitu dengan pendidikan kesehatan melalui berbagai metode permainan tentang gerakan jajan sehat.

Keywords


comprehensive life style intervention; perilaku jajan; gerakan jajan sehat; siswa sekolah dasar

Full Text:

PDF



DOI: https://doi.org/10.22146/bkm.37664

Article Metrics

Abstract views : 1445 | views : 1455

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2018 Berita Kedokteran Masyarakat

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Berita Kedokteran Masyarakat ISSN 0215-1936 (PRINT), ISSN: 2614-8412 (ONLINE).

Indexed by:


Web
Analytics Visitor Counter