Lewati ke menu navigasi utama Lewati ke konten utama Lewati ke footer situs

Artikel penelitian

Vol 15 No 1 (2021): Volume 15, Number 1, 2021

Evaluasi aspek teknis dan lingkungan instalasi pengolahan air limbah (IPAL) komunal di Kabupaten Sleman Yogyakarta

DOI
https://doi.org/10.22146/jrekpros.65833
Telah diserahkan
November 19, 2023
Diterbitkan
Juni 30, 2021

Abstrak

Sebagai produsen limbah (baik limbah padat maupun air limbah), peningkatan jumlah penduduk berpengaruh dominan terhadap masalah lingkungan. Eskalasi jumlah air limbah domestik berujung pada masalah sanitasi yang semakin besar. Pemerintah Indonesia sudah menjalankan beberapa program untuk meningkatkan fasilitas dan akses sanitasi. Instalasi pengolahan air limbah komunal (IPAL) menjadi salah satu program prioritas. Kabupaten Sleman memiliki 131 IPAL komunal, yang tertua dibangun tahun 2006 dan yang terbaru pada tahun 2018. Dalam penelitian ini, asesmen teknologi lingkungan (techno-environment) dilakukan terhadap IPAL komunal di Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Pengumpulan data dikerjakan menggunakan kombinasi metode survei lapangan dan wawancara mendalam dengan pelaku IPAL komunal yang relevan. Pemilihan sampel IPAL komunal dipilih menggunakan teknik Sampling Acak Terstratifikasi (Stratified Random Sampling). Penelitian dilakukan terhadap 30 IPAL Komunal di berbagai Kecamatan di Kabupaten Sleman.  Asesmen dilakukan berdasarkan skala Likert (4). Hasil penelitian menunjukkan bahwa aspek lingkungan memperoleh skor rata-rata 2,94 (baik) dan aspek teknis-teknologis 3,52 (sangat baik). Secara keseluruhan kategori teknologi-lingkungan (techno-environment) dari IPAL Komunal di Kabupaten Sleman Yogyakarta mempunyai skor rata-rata 3,23 dari nilai maksimal 4, dan dikategorikan sebagai baik.

Referensi

Prinajati, P.D, 2020, Domestic communal wastewater treatment planet evaluation in Sindangrasa, Bogor, Indonesia, Journal of Community Based Environmental Engineering and Management, 4(1), 31-36

Hastuti E., Nuraeni, R., Darwati, S., 2017, Pengembangan proses pada sistem anaerobic baffled reactor untuk memenuhi baku mutu air limbah, Jurnal Permukiman, 12(2), 70-79

Tchobanoglous, G, F L Burton, dan H D Stensel, 2003, Wastewater Engineering: Treatment and Use, McGraw Hill, New York.

Liu, Rongrong, Tian, Q, dan Chen, J., 2010, The Developments of anaerobic baffled reactor for wastewater treatment: A review, Afr. J. Biotechnol, 9 (11), 35–42.

Matsuo, T., 2001, Advances in Water and Wastewater Treatment Technology: Molecular Technology, Nutrient Removal, Sludge Reduction and Environmental Health, Elsevier, Amsterdam.

Bhakti, A.H., dan Herumurti W., 2016, Evaluasi kinerja IPAL-IPAL program SPBM-USRI tahun pembangunan 2012-2014 di Surabaya. Jurnal Teknik ITS, 5(2), 2337-3539.

Hafidh, R., Kartika, F., dan Farahdiba, A. U., 2016, Keberlanjutan instalasi pengolahan air limbah domestic (IPAL) berbasis masyarakat, Gunung Kidul, Yogyakarta, Jurnal Sains dan Teknologi Lingkungan, 8(1), 46-55.

Pitoyo, E., Hendriarianti, E., dan Karnaningroem, N., 2017, Evaluasi IPAL komunal pada Kelurahan Tlogomas, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Jurnal Purifikasi, 17(1), 1-10.

Wijayaningrat, A. T. P., 2018, Evaluasi Kinerja IPAL Komunal di Kecamatan Banguntapan dan Bantul, Kabupaten Bantul, D. I. Yogyakarta Ditinjau dari Parameter Fisik Kimia, Tugas Akhir Departemen Teknik Lingkungan, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Universitas Islam Indonesia, Yogyakarta.

Hahn, M.J., dan Figueroa, L.A., 2015, Pilot scale application of anaerobic baffled reactor for biologically enhanced primary treatment of raw municipal wastewater, Water Research, 87, 494-502

Lam, L., Kurisu K., Hanaki, K., 2015, Comparative environmental impacts os source-separation systems for domestic wastewater management in rural China, J. Cleaner Prod., 104, 185-198.

Li, Y., Luo, X., Huang X., wang, D., Zhang, W, 2013, Life cycle assessment of municipal wastewater treatment plant: a case study in Suzhou, China, J. Cleaner Prod., 57, 221-227.

Lim, S-R., dan Park, J.M., 2009, Environmental impact minimization of a total wastewater treatment network system from a life cycle perspective, J. Environ. Manage., 90, 1454-1462.

Ngoma, W., Hoko, Z., Misi, S., dan Chidya, R.S.G., 2020, Assessment of decentralized wastewater treatment plant at Mzuzu University, Mzuzu, Malawi. Phy. Chem. Earth, 118-119, 1-9.

Renuka, R., Mariraj Mohan, S., Sowmiya B., dan Amal Raj, S., 2016, Performance evaluation of panelled anaerobic baffle-cum-filter reactor in treating municipal wastewater, Ecological Engineering, 97, 1-12.

Koentjaraningrat, 1993, Metode-metode Penelitian Masyarakat. PT. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta.

Eriyanto, 2007, Teknik Sampling: Analisis Opini Publik, LKIS, Yogyakarta

Garfi, M., dan Ferrer-Marti, L., 2011, Decision-making criteria and indicators for water and sanitation projects in developing countries, Water Sci. Technol., 64 (1), 83-101.