Aplikasi Tawk.to Sebagai Pendukung Layanan Perpustakaan di Masa Pandemi COVID-19
Abstract
Kehadiran pandemi COVID-19 menuntut perpustakaan untuk berinovasi. Perpustakaan harus tetap menjadi sumber informasi bagi masyarakat khususnya para peneliti, dosen, dan pelajar. Perpustakaan telah mengalami banyak perubahan dari sisi pelayanannya. Mulai dari layanan secara manual yang belum terotomasi, hingga menjadi layanan digital. Perpustakaan yang sudah terotomasi dapat mengoptimalkan pelayanannya dengan mengimplementasikan teknologi berupa aplikasi komunikasi secara virtual. Hal tersebut dilakukan demi mendukung program pemerintah dalam membatasi kegiatan masyarakat untuk mengurangi bepergian ke luar rumah. Tawk.to merupakan salah satu aplikasi live chat online gratis yang dapat dipasang pada situs web perpustakaan. Manfaat dari penggunaan Tawk.to pada perpustakaan adalah sebagai alat komunikasi antara pemustaka dan pustakawan dalam menangani segala kendala yang dijumpai pemustaka selama memanfaatkan layanan digital. Tawk.to juga memiliki fitur analitis yang memudahkan perpustakaan dalam pengambilan keputusan. Aplikasi Tawk.to dapat diimplementasikan pada situs web perpustakaan sebagai salah satu solusi dalam mengoptimalkan layanan perpustakaan di masa pandemi COVID-19, dengan segala manfaat dan kekurangannya.
- Articles published in Media Informasi are licensed under Lisensi Creative Commons Atribusi ShareAlike 4.0 Internasional.. You are free to copy, transform, or redistribute articles for any lawful purpose in any medium, provided you give appropriate credit to the original author(s) and Media Informasi.
- Copyright on articles is retained by the respective author(s), without restrictions. A non-exclusive license is granted to Media Informasi to publish the article and identify itself as its original publisher, along with the commercial right to include the article in a hardcopy issue for sale to libraries and individuals.